Cara Memperkecil Ukuran Foto Tanpa Mengurangi Kualitas Di Android

Halo Sobat lokadroid kali ini admin akan membagikan tutorial tentang Cara Memperkecil Ukuran Foto Tanpa Mengurangi Kualitas Di Android, sobat pasti pernahkan mengalami kapasitas smartphone sobat penuh? pasti kebanyakan pada pernah ngalami masalah ini dan untuk mengurangi masalah tsb sobat dengan terpaksa menghapus berkas-berkas sobat termasuk foto dan gambar.

nah dengan aplikasi Photo Compress 2.0 sobat tidak perlu menghapus foto/gambar sobat karena dengan aplikasi ini sobat bisa mengecilkan ukuran/size foto/gambar sobat. Bagaimana sih cara penggunaannya? nah untuk cara penggunaannya bisa simak tutorialnya di bawah ini.

  1. Pertama sobat download dan instal dulu Photo Compress 2.0 di playstore atau bisa juga lewat link yang telah admin sediakan Sedot dimari.
  2. Buka aplikasi yang sudah sobat instal tadi kurang lebih penampakannya seperti ini
  3. Sobat bisa mengambil gambar dari kamera atau mengambil gambar yang sudah tersimpan di galeri sobat.
  4. Sesudah memilih gambar sobat akan dihadapkan dengan beberapa pilihan yaitu Quick Compress dan Compress.
  5. Jika sobat memilih Compress maka akan di alihkan pada pengaturan gambar compress an, semakin rendah kualitas gambar semakin kecil ukuran gambar tersebut, tap compress jika sudah selesai melakukan pengaturan.
    dan jika sobat memilih Quick Compress maka aplikasi akan langsung mengompress gambar tanpa mengatur kualitas gambar hasil pengompresan.
  6. Setelah melewati pengompresan akan muncul selisih hasil ukuran sebelum dan sesudah pengompresan.
  7. nah dibawah ini adalah gambar perbandingan hasil sebelum dan sesudah admin kompres

Demikian Cara Memperkecil Ukuran Foto Tanpa Mengurangi Kualitas Di Android. Semoga bermanfaat.

Comments